Scratchy yang pertama kali diselamatkan |
Minggu, 12 Desember 2010 tim dari IAR Indonesia untuk pertama kalinya melakukan program DARM IAR untuk merescue anjing dan kucing di desa sekitar IAR. Anjing pertama yang berhasil direscue oleh tim adalah Scratchy.
Menurut pemiliknya Scratchy telah diracuni oleh seseorang sehingga kondisi kulitnya sangat buruk, badannya pun sangat kurus sehingga kemudian dia diputuskan untuk dibawa ke klinik IAR di Ciapus untuk diberi penanganan medis.
Rambut Scratchy mulai tumbuh |
Kondisi awal Scratchy yang memprihatinkan menyebabkan dia seperti menarik diri dari lingkungannya dan tidak mau makan namun kira-kira pada akhir Desember kondisi Scratchy mulai membaik. Dia sudah mulai mau makan sehingga berat badannya naik dan rambutnya yang tadinya botak sudah mulai tumbuh, selain itu Scratchy juga sudah mulai waspada pada lingkungan sekitar dan mulai mau bermain.
Scratchy yang sudah sembuh |
Kondisi Scratchy terus membaik setelah ditaruh di kandang yang lebih besar. Hampir semua kulit yang tadinya botak ditumbuhi oleh rambut dan perkembangan terakhir menunjukkan bahwa berat badannya naik sampai 3 Kg. Keadaan yang baik ini akhirnya menyebabkan dokter hewan IAR memutuskan untuk merelease Scratchy pada tanggal 6 Februari 2011 kemarin.
GBU...smoga Tuhan yang membalas keindahan hati anda sekalian.
BalasHapusTerimakasih
BalasHapushewan juga mahluk hidup...semangat dan bravo...
BalasHapus